Stok Masker Di Seluruh Apotek Majalengka Kosong
SURVEI
MASKER KESETIAP APOTEK MAJALENGKA
Campur News
– Saat ini dunia
diguncangkan oleh mewabahnya COVID-19. Bagaimana tidak, penyakit yang
disebabkan oleh corona virus jenis terbaru ini telah memakan ribuan korban
jiwa. Sebagai upaya untuk menekan penyebaran virus corona, pemerintahan
menganjurkan masyarakat untuk melakukan social
distancing.
Masker menjadi salah
satu produk yang banyak digunakan oleh orang. Tidak hanya untuk mengurangi
penyebaran virus atau bakteri bagi orang yang sedang sakit, tetapi juga
melindungi dari polusi udara atau bahan kimia yang merugikan tubuh. Apalagi,
dengan maraknya wabah penyakit virus corona tidak heran ditemukan bahwa banyak
masker-masker yang terjual habis.
Sekitar satu minggu
lalu kami mencari masker keberbagai apotek dan toko-toko lainnya untuk dipakai
sesuai kebutuhan, tetapi usahanya sangatlah sia-sia semua apotek di Majalengka
stok masker kosong ataupun habis. Sempet mencari dan memaksakan keberbagai
tempat yang kami tuju diantaranya Apotek Sukaraja, Munjul (Majalengka Kota),
dan Sukahaji serta Rajagaluh ternyata hampir sama tidak mendapatkan satu masker
tersebut.
Adapun yang tersisa
hanyalah masker kain disalah satu Apotek Sukaraja, tetapi kurang cukup untuk
kami butuhkan dikemudian hari karena banyaknya anggota dan waktu kerja kami
tidak terbatas mencari sumber informasi.
Namun ketika kami cari
melalui media online yaitu jaringan Facebook banyak yang mempromosikan masker
bermerek sense dan sangatlah banyak tetapi yang disayangkan harganya begitu
tidak wajar, apakah ini sudah di beli semua oleh seseorang untuk ladang bisnis
ataukah untuk membantu seseorang yang sedag membutuhkan, kehabisan stok masker
masih menjadi misteri.
Namun kehabisan stok
masker tidak menjadi halangan untuk kita mencari informasi, karena sebuah
informasi bisa didapatkan melalui media teman melalui android. Kita tetap
dirumah saja menuruti intruksi pemerintahan supaya wabah tersebut tidak
menyebar.
No comments